PENJELASAN SINGKAT
MASUK PONDOK PESANTREN MODERN IGM AL-IHSANIYAH

Tahun Ajaran 1443-1444 H/2022-2023 M

VISI

Sebagai lembaga pendidikan islam yang mencetak kader-kader pemimpin ummat (Mundzirul Qoum) menjadi tempat ibadah serta menjadi sumber ilmu pengetahuan Islam, bahasa Arab, Al-Qur’an, dan ilmu pengetahuan umum dengan tetap berjiwa pesantren.

 

MISI

  1. Mempersiapkan generasi yang unggul dan berkualitas menuju terbentuknya Khaira Ummah (ummat terbaik) sebagai Mundzirul Qoum.
  2. Mendidik dan mengembangkan generasi Mukmin yang berbudi tinggi, berbadan sehat, berpengetahuan luas, dan berpikiran bebas serta berkhidmat kepada Masyarakat.

 

A. PROGRAM PENDIDIKAN

  1. Intra-kurikuler
  2. Ulum Islamiyah : Al-Quran, Tajwid, Tafsir, Tarjamah, Hadits, Fiqih, Ushul Fiqh, Faraid, Tauhid, Tarikh Islam
  3. Ulum ’Arabiyah : Imla’, Tamrin Lughoh, Insya’, Muthala’ah, Nahwu, Sharaf, Mahfuzhat, Khath, Reading, Grammar, Bahasa Indonesia
  4. Ulum ‘Ammah : Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Geografi, Sejarah, Berhitung / Tata Buku, Kewarganegaraan/PKN, Sosiologi.
  5. Ko-kurikuler
  6. Ibadah Amaliyah : Shalat, Puasa, Membaca Al-Qur’an, Tahfidzil Qur’an, Dzikir, Wirid dan Do’a.
  7. Ekstensif Learning :
  8. Pembinaan dan pengembangan 3 bahasa (Arab, Inggris, Indonesia)
  9. Latihan dan Lomba Pidato 3 bahasa.
  10. Cerdas cermat
  11. Diskusi, seminar.
  12. Praktek dan Bimbingan
  13. Praktek Adab dan Sopan Santun/Etika
  14. Praktek Mengajar/keguruan
  15. Praktek Dakwah Kemasyarakatan
  16. Praktek Menyelenggarakan Jenazah
  17. Bimbingan dan Penyuluhan
  18. Ekstra Kurikuler

Dilaksanakan di luar sekolah oleh pengurus organisasi santri, di bawah bimbingan guru dan santri senior. Kegiatan ekstrakurikuler ini antara lain :

  1. Latihan dan praktek berorganisasi (kepemimpinan dan manajemen).
  2. Kursus-kursus dan latihan-latihan (Seni Olah Diri, Pramuka, Ketrampilan, Kesenian, Kesehatan, Olahraga, Bahasa dll).
  3. Pembekalan calon alumni.

 

B. BADAN HUKUM

  1. Pondok Pesantren : Izin oprasional dari Kementrian Agama 881 Tahun 2020 dengan nomor statistik 500316710037
  2. Madrasah Tsanawiyah (Mts) : Izin oprasional dari Kementrian Agama dengan nomor statistik 121216710007
  3. Madrasah Aliyah (MA) Izin oprasional dari Kementrian Agama dengan nomor statistik 131216710013
  4. Berbadan Hukum melalui Yayasan Pondok Pesantren Modern IGM Al-Ihsaniyah, terdaftar di Kemenkumham No. AHU-0046326.AH.01.12.Tahun 2016. Tanggal 9 November 2016.

 

C. TENAGA PENDIDIK

Para santri dididik dan diasuh oleh tenaga yang ahli dan berpengalaman, diantaranya:

  1. Alumni Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor.
  2. Alumni Universitas Al-Azhar
  3. Alumni Universitas Islam Negeri Raden Fatah Palembang
  4. Alumni Universitas PGRI Palembang
  5. Pondok Pesantren Modern IGm Al-Ihsaniyah
  6. Dan Pondok Pesantren lainnya

 

D. FASILITAS

  1. Sarana ibadah, meliputi: Musholla Putra dan Putri.
  2. Asrama dan kamar mandi (putra dan putri)
  3. Aula (ruang pertemuan)
  4. Ruang belajar
  5. Ruang Lab Kompuiter
  6. Perpustakaan
  7. Koperasi Pelajar putra
  8. Koperasi Pelajar putri
  9. Kantin
  10. Perpustakaan
  11. Lapangan Olahraga (Futsal, Volly, Badminton, Basket, Takraw)

 

E. PENDAFTARAN MASUK PONDOK

  1. Informasi Pendaftaran

Tlp/Wa/Sms :

  • 0812-6858-8684 (Admin Pondok)
  • 0813-7786-3604 (Ust. M. Muslim, S.H)
  • 0877-1319-3322 (Ust. Gontar Perdamean Hasibuan)
  • 0812-6064-2118 (Ust. Aradea)

Facebook                  : Pondok Modern IGM Al-Ihsaniyah

Instagram                  : @Pm.igm.al-ihsaniyah

Website Resmi         : https://alihsaniyah.ponpes.id/

  

2. Syarat Pendaftaran

  1. Berbadan sehat (tidak cacat jasmani/rohani) dibuktikan dengan surat keterangan dari dokter.
  2. Membuat Surat Permohonan calon santri (file tersedia di website dan di sekretariat penerimaan santri).
  3. Menyerahkan 2 lembar potocofy Surat Keterangan Lulus (SKL) yang telah dilegalisir oleh pejabat yang berwenang (Jika sudah ada).*
  4. Menyerahkan 2 lembar potocofy Akte Kelahiran (putra/putri).
  5. Menyerahkan 1 lembar potocofy KTP wali ayah dan ibu atau yang mewakilinya (putra/putri)
  6. Menyerahkan 2 lembar potocofy Kartu Keluarga wali santri.
  7. Menyerahkan pasfoto berwarna baground merah memakai baju putih + jilbab untuk prempuan dengan ukuran 3 x 4 sebanyak 6 lembar.
  8. Menyerahkan 2 lembar legalisir fotocopy ijazah terakhir.
  9. Menyerahkan fotocopy print NISN (minta dari sekolah terakhir).
  10. Memenuhi ketentuan-ketentuan atau iuran-iuran yang telah ditetapkan pada waktu pendaftaran.
  11. Mendaftarkan diri sesuai dengan cara dan waktu yang telah ditentukan.

 

3. Syarat-syarat Penerimaan

  1. Berijazah Sekolah Dasar (SD) atau Madrasah Iftida’iyah (MI) atau yang sederajat untuk masuk kelas biasa dengan masa belajar 6 tahun, dan berijazah Sekolah Lanjut Pertama (SLTP) atau Madrasah Tsanawiyah (Mts) atau yang sederajat untuk masuk kelas intensif dengan masa belajar 3 tahun.
  2. Mempunyai dasar agama, yakni:
  3. Dapat membaca Al-Qur’an dengan baik;
  4. Dapat mengerjakan ibdah sehari-hari denan baik;
  5. Dapat membaca dan menulis Arab dengan lancar;
  6. Lulusa dalam testing/atau ujian masuk dan psyco-test;
  7. Sanggup bertempat tinggal di asrama yang telah disediakan.

 

4. Waktu dan Tempat Pendaftaran

Pendaftaran calon pelajar (capel) Pondok Modern IGM Al-Ihsaniyah Palembang dilaksanakan pada:

  1. Gelombang I mulai tanggal : 4 Februari – 31 Maret 2022
  2. Gelombang II mulai tanggal : 1 April – 28 Mei 2022
  3. Gelombang III mulai tanggal : 29 Mei 2022 – 25 Juni 2022. (Menyesuaikan Kuota yang ada).
  4. Waktu Pendaftaran
    Pagi      : Pukul 08.00 – 12.00 WIB
    Sore     : Pukul 14.00 – 17.00 WIB
  1. Tempat Pendaftaran : Kampus Pondok Pesantren Modern IGM AL-Ihsaniyah Kel. Gandus Kec, Gandus Kota Palembang Sumatera Selatan (depan Wisata Religi Bayt Al-Qur’an Terbesar di Dunia) atau bias mendaftar online melalui link website penerimaan santri baru https://alihsaniyah.ponpes.id/pendaftaran-online/

 

5. Cara Mendaftaran

  1. Mengisi Surat Permohonan calon santri (file surat permohonan disediakan oleh panitia dan tersedia di website resmi pondok.
  2. Mengisi Surat Pernyatan Wali Santri bermatrai 10.000. (matrai disediakan oleh panitia)
  3. Mengisi formulir secara online yang sudah disediakan di link websiteresmi pondok https://alihsaniyah.ponpes.id/pendaftaran-online/ atau bisa langsung datang ke sekretariat penerimaan santri baru di Pondok Pesantren Modern Igm Al-Ihsaniyah.
  4. Melakukan upload berkas di link form pendaftaran online.
  5. Mengumpulkan berkas yang sudah di upload.
  6. Melakukan pembayaran uang pendaftaran sebesar Rp. 250,000 melalui tranfer.
  7. Melakukan pembayaran uang Administrasi masuk sesuai dengan rincian yang ada di brousur dan di website resmi pondok.
  8. Setelah menyelsaikan tahapan-tahapan di atas calon santri berhak mendapatkan nomor ujian tes masuk yang akan dikirim oleh panitia penerimaan santri baru melalui email atau nomor hp/wa wali yang terdaftar.
  9. Calon santri wajib mengikuti tes ujian masuk pondok (waktu pelaksanaan akan di informasikan lanjut oleh panitia kepada calon santri yang sudah mendaftar).
  10. Bagi calon santri yang tidak lulus tes masih diberi kesempatan untuk mengikuti tes di gelombang berikutnya tanpa harus membayar uang pendaftaran lagi.

 

6. Materi Ujian Masuk Pondok

  1. Ujian Masuk Pondok IGM Al-Ihsaniyah meliputi ujian syafahi (ujian lisan) dan ujian tahriri (ujian tulis).
  2. Materi ujian lisan meliputi psyco-test, membaca Al-Qur’an, Tajwid, dan peraktik ibadah (ibadah qouliyah dan ibadah ‘amaliyah).
  3. Materi ujian tulis mencakup: Imla’ (dikte tulis Arab)
  4. Tidak ada perbedaan antara materi ujian yang diujikan kepada calon pelajar lulusan SD (sederajat) dengan calon pelajar berasal dari lulusan SLTP (sederajat).

 

7. Biaya Administrasi pokok Calon Santri Baru Pondok Pesantren Modern IGM Al-Ihsaniyah Tahun Ajaran 1443-1444 H/ 2022-2023 M.

Al Ihsaniyah 

Note :

Biaya administrasi Rp. 3.900.000 di atas tidak termasuk biaya pendaftaran Rp. 250.000 dan biaya perlengkapan kebutuhan santri : Uang Seragam Wajib Pondok, Uang Buku Pelajaran satu 1 Tahun, Lemari, Kasur, dll